Untuk post review makeup pertama di blog ini, aku mau ngebahas salah satu palet blush dari elf (produk Amerika), yaitu elf blush palette light. Meskipun aku tau udah banyak banget yang ngebahas tentang palet ini, aku mau kasih tau pendapat apakah worth the money and trouble (karena cuma bisa dibeli lewat online shop)
Untuk jenis produk ini sendiri ada dua, yang aku punya yaitu yang versi Light, dan Dark. Kalau menurut website elf-nya sendiri, yang Light ditujukan untuk yang kulitnya terang, dan yang Dark ditujukan untuk yang kulitnya gelap. Meskipun begitu, menurut banyak beauty blogger baik palet yang Light atau Dark bisa dinikmati oleh jenis kulit manapun soalnya palet ini pigmented (nyata).
Kiri : Light | Kanan : Dark
sumber : elfcosmetics.com
Aku pribadi nggak suka wasting money buat produk yang kualitasnya ngga terlalu bagus, jadi biasanya sebelum beli selalu ngecek review sebanyak mungkin dan terus nimbang-nimbang jadinya beli apa nggak. Dan berhubung aku sudah beli palet ini, aku ingin berbagi pendapat siapa tau ada salah satu dari kalian yang berencana beli palet ini tapi masih ragu.
Buat yang males baca review panjang lebar dan mau tau plus-minus dari produk ini, silahkan langsung scroll kebawah ya!
Tanpa berpanjang lebar, yuk langsung masuk ke review-nya!
1. Harga
Sebelum ngebahas produknya lebih dalam, tentu kita perlu tau harganya berapa dan bisa dibeli dimana. Biar kalian nggak kecewa (pasti sih), harga asli produk ini adalah US$6, yaitu sekitar 78.000 rupiah, tapi karena elf sendiri belum buka counter-nya di Indonesia, dan kalaupun iya akan jadi mahal karena diimpor ke Indonesia, harga segitu udah ngga mungkin. Aku sendiri beli pertama kali di lazada dengan harga sekitar 135.000 rupiah. Tapi akhir-akhir ini cek shopee dan palet ini dijual dengan harga 110.000 sampai 140.000 rupiah!!
Dan karena banyak yang ngejual palet ini, nggak perlu khawatir keabisan karena (menurutku) direstock terus sama seller-nya.
2. Packaging
Ini adalah tampak depan dari palet blush dari elf. Nggak ada yang terlalu spesial dari packagingnya, tapi secara keseluruhan simpel + kuat. Secara pribadi, aku lebih suka packaging yang heboh dan berwarna, tapi berhubung produk ini aslinya harganya cuma US$6, nggak bisa ngarep lebih sama packagingnya. It's a OK! Untuk ukurannya, lebih besar sedikit dari telapak tanganku.
3. Swatches
Bisa diliat kalau sama seperti gambar sebelumnya, palet ini terdiri dari empat warna, yaitu dua warna pink, satu kecoklatan, dan satu coral (merah campur oranye). Untuk memudahkan, di gambar sebelah kananku kasih angka untuk ngebahas blush dalam palet ini satu-satu.
Pertama aku mau ngebahas no.1 yaitu warna pink muda. Buat blush ini, ada sedikit sparkle (glitter) kalau diliat baik-baik. Jadi blush ini bisa dibilang finish-nya bukan matte, tapi shimmer-nya juga nggak terlalu intens (ngga mantul ekstrim pake flash). Buat yang mau bikin make-up look yang natural atau berkesan manis, menurutku pake blush ini ok. Saran sih karena blush ini pigmented (nyata), aplikasiin secara hati-hati atau pelan. Kalau pake brush, pastiin di tap dulu biar ngga menor (karena kalau blush terlalu menor itu kurang bagus keliatannya)
Untuk blush no.2, warna-nya adalah coklat muda. Aku pribadi make warna ini sebagai bronzer. Sama seperti blush no.1, kalau diliat baik-baik warna ini juga mengandung glitter/sparkle, tapi begitu dipakai hasilnya matte. Nggak harus dipake sebagai bronzer, aku juga pake ini sebagai blush buat pas foto. Kenapa? karena kalau pakai warna kecoklatan, warna muka kita di pas foto ngga terlalu berwarna/menor. Hasilnya lebih kayak muka keliatan lebih sehat dan fresh (karena foundation bikin muka pucet).
Kalau boleh jujur, no.3 sama no.4 itu favoritku! Jadi no.3 itu agak tricky, karena di foto yang dipost di sini keliatan agak ungu, sementara dari gambar dari elf keliatannya agak coral (merah oranye). Aku pribadi ngeliat warna ini agak mauve, agak dusty rose. Intinya warnanya adalah merah tapi agak campur abu-abu sedikit. Mauve juga salah satu warna yang lagi tren banget (sekitar 2016-an) dan aku sebelumnya sudah nyari-nyari blush warna ini. Yang harus diperhatiin, blush ini cocoknya dipakai kalau makeup look yang undertone-nya cool, kayak abu-abu, dll. Buat warm, bisa ke no.3 atau no.4
Salah satu blush favorit dari palet ini!! no.4 warnanya adalah coral (merah oranye). Kalo diliat baik-baik, blush ini yang keliatan shimmer-nya paling banyak. Tapi meskipun begitu, pas diaplikasiin ke pipi hasilnya ngga terlalu shimmer, tapi mendekati matte. Aku pribadi pake warna ini kalo makeup look yang aku bikin cenderung undertone-nya warm atau aku mau ngasih kesan make-up manis. Dan hasilnya sendiri bagus dan lumayan tahan lama.
Buat ngelengkapin review, aku juga nyoba ngeswatch ke tangan untuk melihat pigmentasi-nya di kulit dengan tangan, gambar di bawah adalah swatch tanpa menggunakan brush dan eyeshadow primer.
Aku sendiri sudah berkali-kali pake palet ini untuk berbagai macam acara. Aku juga sering pake blush ini kalo dandanin kakak untuk kondangan dan so far nggak pernah ada masalah alergi atau semacamnya (kakak aku kulitnya sensitif dan mudah alergi sama bermacam-macam produk). Aku sendiri juga make blush palette ini buat makeup wisuda dan so far no problem! Cuma... nggak tahu apa foundation yang dipakai pas wisuda kurang bagus atau ekstrim kesana-kemari pas wisuda, pas akhir hari blush aku nggak terlalu keliatan. Jadi menurut aku, mungkin staying power-nya ngga terlalu bagus? atau mungkin bisa jadi aku pakainya terlalu sedikit.
PRO
- Harga terjangkau (130.000 dapat 4 blush = 1 blush Rp 32.500)
- Pigmentasi OK
- Travel friendly (bisa dibawa kemana-mana), ukurannya reasonable
- Kaca cukup besar
- Multifungsi sebagai bronzer atau eyeshadow
- Multifungsi sebagai bronzer atau eyeshadow
KONTRA
- Kurang tahan lama (khusus kasusku)
- Cuma bisa dibeli secara online (karena nggak semua orang bisa belanja online)
- Packaging terlalu simpel (selera pribadi)
- Aplikator tidak tersedia
RATING 8.5/10
REPURCHASE ?
YES
Overall, menurutku produk ini recommended banget baik buat pemula ataupun yang udah lama bergelut sama makeup. Meskipun begitu, aku ngerti kalau nggak semua orang butuh berbagai macam warna untuk blush, tapi menurut aku sendiri palet ini cukup praktis karena bisa dipake buat berbagai macam makeup look dan nuansa-nuansa yang beda sesuai kemauan kita sendiri.
Semoga review ini bermanfaat ya!
With love,
Ai
Ai
Tidak ada komentar:
Posting Komentar